*Dukung Program Kesehatan Anak, Babinsa Koramil 04/Kejayan dan Bidan Desa Laksanakan Sub Pin Polio*
MITRAMABESTNIPOLRI.COM NEWS Dalam upaya meningkatkan kesehatan anak balita, Babinsa Koramil 0819/04 Kejayan Serda Janjianto dan Bidan Desa melaksanakan kegiatan Sub Pin Polio. Kegiatan ini dilakukan secara bersama-sama sebagai bagian dari program pencegahan penyakit polio pada anak-anak di wilayah Desa Linggo Kec. Kejayan Kab. Pasuruan. Selasa (16/1/24).
Babinsa Serda Janjianto dan Bidan Desa Linggo memberikan suntikan vaksin polio kepada puluhan anak balita yang hadir bersama orang tua mereka. Kegiatan ini menjadi langkah konkrit dalam mendukung program nasional imunisasi guna menjaga kesehatan generasi muda.
Serda Janjianto menyatakan, “Kami bersama Bidan Desa berkomitmen untuk turut serta dalam upaya pencegahan penyakit polio ini. Kesehatan anak-anak adalah prioritas utama kami, dan kami siap mendukung segala langkah yang diperlukan.”ucapnya.
Bidan Desa Ibu Uswatun menambahkan, “Kerjasama yang baik antara Babinsa dan tenaga kesehatan sangat penting dalam mensukseskan kegiatan imunisasi ini. Kami berharap anak-anak di desa ini dapat tumbuh dengan sehat dan kuat.”
Babinsa juga turut hadir dalam kegiatan ini sebagai bentuk dukungan penuh terhadap upaya pencegahan penyakit menular. Semua pihak berharap melalui langkah-langkah seperti ini, tingkat kesehatan anak-anak di desa dapat terjaga dengan baik, dan mereka dapat tumbuh menjadi generasi yang tangguh dan cerdas.
(Red:Mitramabestnipolri)